cara dan tips lulus UN


1. Niatkan Belajar

Yah, kalau yang satu ini dibaca oleh kamu-kamu yang sudah kelas dua belas rasanya agak kurang pas ya, tapi memang ini adalah salah satu tips yang cukup jitu untuk membuat UN terasa lebih mudah saat kelas dua belas. Pasalnya nih, kelas sepuluh adalah dasarnya pelajaran SMA dimulai, sehingga kalau kamu sangat memahami pelajaran-pelajaran kelas sepuluh, maka kelas sebelas dan dua belas akan terasa jauh lebih ringan dari yang seharusnya. Pastikan (bagi kamu yang masih kelas sepuluh) untuk belajar dengan serius di kelas ya! Jangan ketawa terus aja, nanti waktu UN malah stres lho!

Kamu juga bisa mencoba untuk melihat di buku-buku kira-kira berapa porsi soal-soal UN yang memuat materi tentang kelas sepuluh, dan kira-kira materinya apa saja, sehingga nantinya kamu tidak terlalu kaget saat menghadapi UN di kelas dua belas.

2. UN Bukan Hal yang Mengerikan!

Memang sih UN itu adalah salah satu ujian yang menentukan kelulusanmu, tapi tenang saja, UN itu aslinya tidak menyeramkan dan bukan malaikat maut yang bakal menjemput ajalmu kok, teman! Jangan dibawa stres dulu, tenang saja, jangan terlalu membebani pikiranmu dengan hal-hal negatif ya! Kamu sudah pernah melewati UN pada saat SMP kan? Rasanya tidak akan terlalu jauh berbeda dari UN SMA kok! Jadi, keep calm and move on, kamu harus menanamkan pikiran yang baik-baik untuk menyikapi UN untuk SMA ini, karena kamu pun sudah tahu rasanya UN pada saat SMP kok!

Oh ya, kamu juga bisa memakan makanan penghilang stress seperti gula dan cokelat agar bisa belajar dengan lebih baik sehingga mendapatkan nilai yang oke saat UN nanti, karena dengan otak yang stress-free, pastinya kamu bakal bisa belajar dengan lebih baik lagi.

3. Tambah Latihan Soal-soal

Nah, kalau kemarin-kemarin kamu sudah bersantai-santai main bareng teman, sekarang saatnya kamu serius sedikit nih. Berlatih soal-soal ini menyenangkan sekaligus penting lho! Menyenangkannya adalah karena kamu tidak perlu terus-terusan membaca buku, pentingnya adalah karena dengan mengerjakan soal-soal, kamu jadi paham tentang cara-cara mengerjakan soal dengan rumus sama tapi dengan cara yang berbeda.

Semakin banyak berlatih maka akan semakin baik. Sebisa mungkin kamu gunakan buku yang memiliki soal-soal yang sangat berbeda sehingga kamu bisa belajar berbagai soal yang berbeda dengan penalaran yang berbeda pula.

4. Berteman Dengan Adik Kelas

Tips yang satu ini cocok banget untukmu yang belum melaksanakan tips yang pertama. Kamu bisa berteman dengan adik-adik kelas kamu yang masih kelas sepuluh atau sebelas. Tentunya, selain berteman dengan mereka, kamu juga bisa mengajak mereka untuk belajar bersamamu kalau kamu tidak paham dengan materi-materi kelas sepuluh atau sebelas. Jangan gengsi! Kamu mau mempertahankan gengsi atau mendapatkan nilai baik saat UN?

Dengan kamu bertanya kepada mereka bukan berarti kamu contoh kakak kelas yang buruk kok, justru artinya, kamu adalah orang yang rendah hati dan tidak masalah untuk belajar kepada yang lebih muda. Lebih tua belum tentu lebih berpengalaman lho!

5. Fokus Saat Belajar di Kelas

Karena waktu belajarmu semakin sedikit, sebaiknya kamu memanfaatkan waktumu dengan baik. Jangan lagi kamu terlalu banyak main-main di kelas karena kamu tidak akan memiliki waktu yang banyak untuk belajar di luar kelas lho! UN memang bukan menjadi syarat kelulusan lagi, tetapi yang jelas, UN menjadi salah satu syarat kelulusan yang tidak kalah penting dari keputusan sekolah. Kamu yang punya banyak kegiatan setelah kelas pasti tahu dong susahnya mencari waktu yang tepat untuk belajar? Karena itu, fokuslah saat belajar di dalam kelas dan jangan lupa bertanya bila kamu tidak mengerti.

6. Berdoalah kepada Tuhan yang Maha esa

Comments

Popular posts from this blog

contoh Laporan psikologi wawancara ( KEBAHAGIAAN PADA LANSIA)

review jurnal psikologi perkembangan “Hubungan Antara Kematangan Emosi dengan Kecenderungan Memaafkan Pada Remaja Akhir”

Jurnal psikologi bahasa inggris beserta terjemahannya dalam bahasa indonesia